Minggu, 30 Desember 2012

LDM


Mungkin bisa denger istilah “LDR” tapi kalo “LDM”? jarang orang akan  menyebutkannya.
Long Distance Married artinya bahasa indonesia nya adalah pernikahan jarak jauh..beeh.  untuk pacaran jarak jauh saja udah bikin pasangan kita posesif, jadi cemburu ataupun hal-hal kecil yang bikin ribut, apalagi pernikahan.
Pada dasarnya mungkin sama saja antara pacaran jarak jauh dengan pernikahan jarak jauh. Yang berbeda adalah saat pacaran nun jauh disana sedang “menyebalkan” kita masih bisa jalan-jalan dengan orang lain atau pergi kemanapun kita suka, curhat dengan teman-teman hingga rasa suntuk hilang, semua bisa dilakukan karena si pacar tidak berada di satu kota dengan kita.
Tapi kalau pernikahan, bagaimanapun marah atau kecewa kita dengan pasangan kita karena suatu hal, kita tidak boleh pergi dari rumah begitu saja, karena semua masalah harus diselesaikan. Apalagi semua masalah biasanya ditimbulkan dari kurangnya komunikasi atau kurangnya pengertian terhadap pasangan, terlebih lagi masalah dan penyelesaiannya hanya bisa dilakukan lewat telepon, bbm ataupun alat komunikasi lainnya.
Selain itu, tidak berada dalam 1 rumah, membuat pasangan suami istri merasa tidak seperti sedang menjalani pernikahan. Hal ini akan membuat perbedaan dengan rumah tangga orang lain. Kita akan mulai membandingkan rumah tanggamu dengan rumah tangga orang lain.
Hal lain yang tak kalah pentingnya adalah besarnya biaya tiket perjalanan agar bisa bertemu. Ini yang kadangkala membuat frustasi.
Salah dalam menghadapi masalah-masalah dalam rumah tangga bisa menyebabkan perceraian. Kita tidak mau itu terjadi bukan?
Menurutku,ada beberapa cara untuk mengurangi masalah dalam LDM yaitu
·         Rasa percaya. Percaya apa yang dilakukan oleh pasangan kita.
·         Kurangi mencurigainya secara berlebihan, karena itu akan membuatnya terkekang.
·         Usahakan melakukan komunikasi sesering mungkin, walaupun itu berarti besar biaya pulsa telepon ataupun internet.
·         Menabung. Menabungnya sebisa mungkin walaupun sedikit, tabungan ini akan berguna untuk tiket perjalanan ataupun biaya pulsa dan internet.

Tidak bisa disangkal, pernikahan adalah adanya satu orang kepala rumah tangga dan satu orang istri serta anak-anak dalam satu rumah.

Sabtu, 29 Desember 2012

Cinta Singgah

Matahari baru saja muncul, dan dirimu baru saja tiba tadi malam,,,tapi kembali kau bergegas mengenakan bajumu.
Dahulu aku akan terkejut dan panik jika kau tiba-tiba datang ke apartemenku tanpa kabar. Meminta utk melayani kemauanmu. Aku memang istrimu, istri yang kaunikahi secara siri. Tak mengapa yg penting statusku sebaga istrimu secara agama.
Lalu kau juga akan pergi tiba-tiba tanpa memberitahuku terlebih dahulu. Aku juga tidak mempermasalahkan hal itu selama engkau terus memberiku nafkah materi.
Tapi aku sekarang tahu alasannya... kau memiliki 2 istri lainnya yg harus kau beri nafkah lahiriah.
Aku bodoh, aku juga terlalu lugu untuk menerima pinanganmu kepada ibuku waktu itu.
Aku hanya cinta sesaat untukmu,
Aku hanya cinta numpang lewat untukmu,
Cinta singgah yang harus siap kapanpun kau mau,
Entah 2 orang istrimu yang lain mengetahui hal ini atau tidak,
Dan yang aku tidak mengerti adalah aku tetap saja menunggumu datang kepadaku, karena aku mencintaimu.

Jumat, 09 November 2012

Udah 5 Bulan Lho ;))



Tanpa terasa sudah 5 bulan ada seorang janin didalam tubuh saya. senang sekali rasanya. Tidak bisa dibayangkan akan bagaimana nantinya hihihihihi

Di bulan kelima ini, rasa mual sudah sangat berkurang...hampir tidak pernah bahkan. Nafsu makan makin hari makin bertambah, kadang-kadang membuat suami saya geleng-geleng kepala :p, karena saya sering sekali makan di jam-jam tidur malam.

Selain itu, badan, kaki terutama cepet banget kesemutan dan pegal.  Makin berat rasanya pinggul ini.  Tapi semua harus dijalani dengan perasaan senang dan bahagia agar tidak terasa terbebani.

Ada hal baru di bulan kelima ini, saat saya hendak beranjak tidur, suami saya memasang rekaman video tentang seorang anak yang menjadi imam shalat, suaranya merdu sekali. Nah, waktu itu terasa ada tendangan kecil dalam perut saya. saya terkejut sekaligus senang :-*. Merasakan ada tanda-tanda kehidupan dalam perut saya.  tendangan kedua terasa saat saya menempuh perjalanan darat ke Palangkaraya, tempat suami saya bekerja, saya merasakan lagi tendangan kecil dari dalam perut saya. hihihihihi lucu sekali.  Mungkin dia mulai bisa mendengar lingkungan sekitar abbi dan ummi-nya. Subhanallah...Maha Suci Allah J

Untuk jenis kelamin yang katanya sudah bisa dilihat pada bulan kelima,tapi tidak dengan janin saya. tampaknya dia sedikit malu (hihihihihi). Biarlah waktu berjalan tanpa kami memaksa harus berjenis kelamin apa anak ini nanti. Yang penting sehat dan selamat hingga kelahirannya. Aamiin.

Kamis, 13 September 2012

Dua Setengah Bulan


Tanpa terasa usia kandunganku sekarang telah memasuki 2,5 bulan. Sengaja menunggu suami untuk mengajaknya check up ke dokter. Abisnya tiap kali check up selalu ditanya “suaminya mana?”
Saya kan kepengen juga membanggakan suami saya yang katanya “Keren” itu (xixixixixi). Diantar suami ke rumah sakit khusus ibu dan anak, senengnya ngga tau kenapa :D. Setelah daftar, menunggu, akhirnya giliran diriku diperiksa. Begitu masuk ke ruang dokter saya langsung di USG. Subhanallah, sudah terbentuk kepala dan tangan, walaupun bentuknya belum sempurna. Haru dan bahagia melihat ada makhluk kecil dalam tubuhku. Suamiku juga senyam senyum sendiri melihat hasil USG nya.

Perubahan–perubahan kian terasa. Tubuh yang makin gemuk, perut yang semakin membulat, kulit yang semakin kering, nafsu makan yang nggak bisa ditahan, sering kegerahan, mual dipagi hari untungnya ngga sampai muntah dan emosi yang naik turun kayak jetcoster hihihihi. Untungnya punya suami yang sabaaar bgt :-*
Mau apa, kepengen apa sebisa mungkin akan dia penuhi :D tapi saya juga cukup tau diri untuk tidak meminta melebihi kemampuan.

Walaupun suami saya tidak selalu berada didekat saya tapi saya yakin doa dan hatinya selalu berada didekat saya. seperti kata tetangga saya, saat dia mengetahui saya hamil “"Baek2 yah nak,sehat2 dlm perut ibumu..walaupun bapakmu jarang jenguk kamu,tp dia selalu jenguk kamu lewat doa".
Terima kasih untuk semua atas doanya. Semoga saya bisa menjalani hari dengan baik.. Aamiin.

Senin, 27 Agustus 2012

Kenangan Kopdar





Eir

Eir dan Yuken Kolmi Intan

Kopdar Kota Tua

(dari Kiri Ke Kanan) Eir, Petronela Putri, Rezanufa, Danissyamra, Spicy Pizza, Mawarisa84, Yuken Kolmi Intan  dan Suaminya Ina

Kopdar Kota Tua (dari Kiri Ke Kanan) Eir, Rezanufa,Petronela Putri, Spicy Pizza, Yuken Kolmi Intan, Mawarisa84 dan Naussea

Selamat Jalan Sahabatku


Pertama kali bertemu denganmu saat pesta pernikahanku dengan Naussea. Saat itu aku belum tau siapa dirimu, kami pun bertanya-tanya. Tapi walaupun begitu, kau memberikan senyum hangatmu untuk kami semua.  Kamu diajak Intan, yang sekarang menjadi pacarmu. Eir. Itu nama ngerumpimu.
Sifatmu yang pendiam, namun hangat, ditambah dengan mudahnya dirimu melebur dengan kami yang saat itu baru saja kenal denganmu.

Pertemuan kedua membuat aku lebih mengenal dirimu. Tutur katamu yang sopan, santun dan tetap bisa bercanda ria dengan kami, yang nyeleneh ini. Senang rasanya bila teman-teman bisa berbaur J. Tulisanmu juga sudah tidak diragukan lagi, selalu menyenangkan bagi pembaca dan mudah dicerna. Kamu adalah salah satu penulis hebat, Eir.

Semua kenangan itu sekarang tinggallah kenangan. Sedih memang, sedih sekali. Semoga kenangan baik ini bisa membuat kami selalu dekat denganmu.

Semalaman saya tidak berhenti menangis, membayangkan  hati seorang wanita di ujung Indonesia sana. Intan. Sahabatku. Pacarmu, yang saat ini sedang sangat berduka karena mencintaimu. Dengan semua kenangan serta harapan dan mimpi dimasa depan. Tuhan punya rencana lain untukmu sayang, jangan takut. Jangan bersedih. Kami, para sahabatmu akan selalu ada untukmu.

Selamat Jalan, Eir. Kami akan merindukan sosokmu.

Minggu, 12 Agustus 2012

Babak Baru

Babak baru dalam hidupku sudah dimulai. Awalnya aku tidak merasakan hal yang aneh, hanya sedikit cemas karena menstruasi yang biasa kudapatkan secara teratur tidak kunjung datang. Yah, hanya sedikit berpikiran mungkin akan bergeser satu minggu dari jadwal.  Ketika kuperiksakan ke dokter umum, dia bilang mungkin karena aku terlalu lelah, dokter itu menyarankan untuk istirahat. Tetapi teman-temanku bersikekeh menyuruhku untuk tes kehamilan. Tapi itu belum juga kulakukan pada saat itu. Aku akan  menunggu suamiku pulang, pikirku.
Saat suamiku dirumah aku melakukan tes kehamilan, dan hasilnya positif yang ditandai dengan 2 garis memanjang. Alhamdulillah, senang bukan kepalang. Tau apa reaksi suamiku? Dengan wajah ‘lempeng’ atau datar dia mengucapkan syukur. Hehehe dia memang lempeng :p
Ketika aku memeriksakan diri ke bidan terdekat, diketahuilah bahwa janin yang ada didalam rahimku berusia 5 minggu. Alhamdulillah. Aku pun memperoleh predikat baru yaitu Bumil (ibu hamil).
Karena usia kandunganku yang masih muda, banyak sekali pantangan dan arahan yang harus dilakukan (ngelap keringet). Mulai dari banyak makan, minum vitamin, tidak boleh angkat barang yang berat-berat, dan beberapa teman dan sodara menganjurkan untuk tidak berpuasa. Tapi aku bertekad untuk tetap berpuasa. Setelah googling sana sini, tanya teman dan sodara ternyata bila berpuasa saat kandungan masih trimester pertama maka akan membuat bayi memiliki berat badan yang kurang dari normal (http://health.kompas.com/read/2011/08/08/10352957/Plus.Minus.Ibu.Hamil.Berpuasa). Akupun memutuskan untuk tidak berpuasa.

Minggu kelima kehamilanku, aku merasakan nafsu makan yang luar biasa besar, cepat kesemutan, cepat merasa pegal, sakit pinggang dan kram perut (__’). Pengalaman baru untukku. Selain itu, emosi yang tidak stabil dan kangen dengan suami yang sangat besar. (nggak usah disebut kali :D)

Sampai saat ini aku hanya bisa mengucapkan syukur yang tiada henti kepada Allah. Aku telah diberikan suami yang bisa membimbingku Insya Allah dunia dan akhirat, dan sekarang kami diberi rejeki yaitu janin dalam rahimku. “Maka Nikmat Tuhanmu yang Manakah yang Kamu Dustakan…?!"

kritik

dengan kehendak Anda padahal mungkin hasilnya akan sama seperti yang biasa anda kerjakan. Nah, biasanya disaat itulah Anda akan mengkritik orang tersebut. Benar tidak? Kritik yang terbaik adalah sebisa mungkin orang tersebut tidak sampai tersinggung dengan apa yang kita sampaikan. Tidak mudah bukan? Karena menurut kita itu sopan, belum tentu menurut orang tersebut.
Menurut saya, Mengkritik orang juga ada tata etikanya, antara lain:
1. Jangan mengkritik seseorang didepan orang lain. Coba untuk mengkritik kepada orangnya tanpa dilihat atau didepan orang lain/pegawai lain, agar dia tidak tersinggung.
2. Jangan mengkritik bila perbuatannya tidak terlalu merugikan orang lain.
3. Jauhi mengkritik dengan nada mengancam atau dengan cara menjatuhkan orang tersebut. Ungkapkan dengan nada yang lebih santai dan sopan, itu akan membuat orang yang dikritik merasa tidak dihakimi.
4. Yakini sebelumnya apakah benar hal yang akan kita kritik tersebut benar adanya. Jangan asal mengkritik.
5. Lihat kondisi orang yang akan dikritik sebelum mengkritik. Siapa tahu saat itu orang tersebut sedang sakit yang mengakibatkan pekerjaan yang dia lakukan menjadi tidak benar.
6. Berusahalah menjadi pribadi yang menyenangkan agar orang yang dikritik tidak merasa sedang dikritik, melainkan hanya dinasehati.
7. Jangan bicarakan masalah kritikan tentang seseorang kepada orang lain, karena itu akan menjadi Ghibah.
Itu sih menurut saya, bagaimana menurut anda?

Senin, 09 Juli 2012

dukun?? (-.-)

Dizaman yg sudah se modern ini,masih banyak ternyata orang yg memakai jasa 'orang pintar' atau biasa disebut dukun.


Lucu memang,saat robot sudah menggantikan manusia,saat ipad sudah bukan menjadi barang mewah,atau saat nenek kakek kita sudah menggunakan blackberry sebagai pengganti ponsel jadul mereka,masih saja ada orang yang berpikiran tradisional dalam arti negatif.
Adalah seorang teman saya,yang bekerja sebagai auditor di daerah terpencil. Daerah dimana ponsel merupakan barang mewah yang bila menyentuhnya akan terkena penyakit menular.
Entah bagaimana awalnya, tetapi ketika dia kembali ke kantor cara berbicara dan kelakuannya tidak seperti dia biasanya.


Dia yang awalnya suka tersenyum bila bertemu sapa dengan teman-teman sekantor dan lebih santun bercanda, serta rajin beribadah menjadi pribadi yang pendiam, dan bila berbicara suka membentak. Ibadahnya pun lambat laun dia tinggalkan. Dia mulai meninggalkan Tuhannya. Kamipun sebagai teman-teman terdekatnya tidak tinggal diam.

Usut punya usut, selidik punya selidik, ternyata teman saya itu terkena guna-guna saat sedang melaksanakan tugas kedinasan. Seorang wanita dari sebuah desa terpencil menyukai teman saya yang telah berstatus suami orang tersebut.  Teman-teman satu tim auditornya menceritakan bahwa selama bertugas, wanita itu selalu menyajikan makanan dan minuman untuk mereka. Yah, memang sih wilayahnya jauh dari kota dan tidak ada warung makan apalagi restoran. Nah, katanya lagi, lewat makanan itulah teman saya terkena mantera.

Kami yang mengetahui hal tersebut, secepat mungkin mencari orang yang bisa mengobati, setidaknya mengurangi efek dari mantera tersebut. Dan dari orang pintar itu jugalah, teman saya tersebut disuruh untuk segera keluar dari tanah Banjar ke daratan lain, yang konon katanya akan hilang bila orang yang terkena guna-guna tersebut melewati lautan. Entah dari mana sumber cerita itu.

Saya sendiri merinding begitu tahu hal ini, saya takut akan terjadi pada saya atau suami saya ataupun keluarga saya yang lain.  Ini bukan main-main, tapi merupakan perbuatan yang sudah tidak bisa diterima akal logis, agama dan budaya. Saya hanya bisa berlindung dengan bantuan Tuhan karena hanya Dia lah Yang Maha Pencipta.

Minggu, 08 Juli 2012

Nulis Lagi!!


Kalo diliat-liat memang sudah lama sekali rasanya sejak terakhir kali saya menulis. Untuk melihat blog saya saja hampir tidak pernah, apalagi  memperbaiki tampilannya. Yang lebih parah, saya hampir lupa password blog saya hahahaha (malah ketawa :p).
Niat menulis lagi, hari ini tepatnya sejak si bocah @petronella putri sering blogwalking dan mengkritik blog saya yang tidak pernah update. Ditambah dengan situs suami saya @naussea yang updatenya ga ketulungan :p.
Yah saya memutuskan akan menulis lagi. Tapi apa temanya...ehhhmm saya pikir-pikir dulu yah.

Jumat, 27 Januari 2012

alasan?

Tahu kenapa alasannya kenapa aku mencintaimu?
Aku tak tahu dan tak mau tahu...

Karena cinta menurutku tak butuh alasan

Selasa, 24 Januari 2012

surat buat yang tersayang

Dear Love,

Aku begitu terkesan dengan dirimu, bukan karena rayuanmu,bukan pula karena fisikmu. sekali lagi aku katakan bukan karena fisik,karena fisik bukanlah syarat utama bagiku.tapi kedewasaanmu dibalik tingkah kocakmu itulah yang membuatku kepincut dengan dirimu. 

Aku masih waras ketika aku menjawab "iya" saat kamu melamarku...aku juga masih sangat waras ketika aku katakan "I love you" hingga ribuan kali hanya dalam 1 hari. Dan aku juga masih waras,saat kukatakan "aku sayang kamu" untuk yang ke-1001 kalinya.

Begitu banyak kata-kata untuk melukiskan dirimu,sehingga aku yakin tidak cukup hanya selembar surat. Tapi satu kata yang bisa menggambarkan semua dari dirimu.Istimewa.iyah,dirimu sangat istimewa dihatiku.

tidak perlu kamu menggombali aku,karena aku tak suka itu. Dan kamu tahu itu.

Aku yang apa adanya ini hanya meminta tetaplah menjadi dirimu yang kukenal kini,karena aku menyukai dirimu yang apa adanya.

Kamis, 12 Januari 2012

Senyuman Mentari

apa kabarmu hari ini mentari?
sudah berhari-hari, engkau tidak menampakkan senyumanmu
yang tampak hanyalah tangismu, yang sering sekali beberapa hari terakhir ini
ada apa denganmu mentari?
jika senyummu hilang, maka langit pun akan mendung
aku memerlukan senyummu, mentari
sinarmu menandakan engkau sedang tersenyum disana

dan jika engkau saat ini sedang tersenyum di pulau seberang
 tolong sampaikan senyumku untuk dia yang ku sayangi
agar dia tahu, aku selalu tersenyum untuknya

Senin, 09 Januari 2012

lepaskan..sudahlah

Taukah engkau? Betapa sedihnya begitu ku tau engkau mengistimewakannya.  Padahal saat engkau menekan speed dial “0” itu, ada aku disampingmu. 

Dahulu, kamu bilang aku yang nomor 1..selalu dihatimu, karena itu kamu mengatur angka “1” sebagai panggilan cepat nomorku di teleponmu. Angka “1” artinya selalu yang pertama... tapi belum tentu yang terakhir. Angka “1” akan selalu menjadi angka pemenang, itu katamu. Aku salah, aku bodoh, terlalu percaya padamu.  Kini, ada angka lain di panggilan cepatmu untuk wanita itu. Wanita yang sering kamu telepon disaat kamu sedang bersamaku.  Teman biasa, selalu itu alasanmu.  Teman biasa yang terlalu sering kamu hubungi.

Sudahlah... lepaskanlah aku.


tulisan Teguh Puja